Sabtu, 26 Januari 2013

ES LILIN KACANG IJO 

Saya sudah mengenal es lilin sejak kecil. Aneka rasa es lilin yang dikemas seperti lilin selalu menarik untuk dinikmati dikala siang terik setelah pulang sekolah saat itu. Hingga sekarang, es lilin tidak pernah hilang dari peredaran walaupun tidak sebanyak saat itu karena sudah tergeser dengan keberadaan ice cream aneka rasa yang lebih disukai anak-anak saat ini.

Membuat es lilin tidaklah sulit. Bila dulu orang membuat es lilin dengan cara menyimpan es lilin diatara es-es balok untuk menjaga es lilin tetap dingin dan keras, sekarang kita dimudahkan dengan adanya freezer yang  hampir selalu ada di setiap lemari es. Mari kita membuat es lilin sendiri di rumah dengan bahan yang sudah jelas bersih dan kita bisa membuat aneka rasa es lilin sesuai dengan selera kita.

 
BAHAN - BAHAN:
  • 250 gr kacang hijau, rendam semalaman sampai mengembang
  • 500 gr gula pasir
  • 1,5 ltr air matang
  • 3 lbr daun pandan                                                                      
  • 500 ml santan kental
  • 70buah plastik  es lilin                                                  
  • Karet gelang secukupnya



Cara membuat es lilin kacang hijau:
  1. Rebus kacang hijau sampai empuk, sisihkan
  2. Rebus gula pasir dan air hingga mendidih
  3. Tambahkan daun pandan dan santan kental
  4. Masak dengan api kecil sambil diaduk aduk sampai mendidih. Angkat dan dinginkan
  5. Masukkan 1 sdt kacang hijau dan 40 ml campuran santan dan gula ke dalam plastik es lilin lalu ikat dengan karet gelang
  6. Ulangi sampai semua bahan habis
  7. Masukkan kantong es yang sudah berisi bahan es lilin ke dalam freezer
  8. Diamkan selama 5 - 8 jam
  9. Es lilin siap dikonsumsi setelah mengeras sempurna
     

Tidak ada komentar:

Posting Komentar